Sisi Positif Pertumbuhan Industri Pinjaman Online

Sisi Positif Pertumbuhan Industri Pinjaman Online

Dewasa ini, perusahaan fintech (financial technology) yang menawarkan jasa pinjaman online semakin menjamur di Indonesia. Penyebab utama tak lain karena mampu menyuguhkan layanan kredit yang tak bisa diperoleh dari pinjaman konvensional. Penggunaan produk pinjaman berbasis digital sebenarnya aman-aman saja apabila tepat guna, makanya penting bagi masyarakat memahami kelebihan dan kekurangan yang ditawarkan.

Kehadiran perusahaan fintech di tengah masyarakat kini menjadi alternatif baru dalam mengajukan pinjaman. Mulai dari persyaratan mudah, proses persetujuan menggunakan sistem online, hingga kecepatan pencairan dana yang tidak lebih dari 24 jam. Kelebihan ini membuat pinjaman online semakin digandrungi masyarakat dan tentu memberikan dampak positif yang baik.  

Kehadiran Pinjaman Online Menjadi Anugerah Bagi Usaha Kecil

Pinjaman online muncul akibat adanya kemajuan dalam bidang teknologi. Melalui sistem baru, kehadiran mereka menjadi angin segar bagi masyarakat khususnya para pelaku usaha kecil yang perlu suntikan dana mendesak. Pinjaman online menawarkan banyak kemudahan dalam hal penyediaan modal. Apalagi kita tidak perlu menjaminkan barang-barang berharga sebagai syarat pengajuan.

Selain itu, ada beberapa sisi positif pertumbuhan industri pinjaman online yang dapat dirasakan berbagai kalangan.

  1.     Pengajuan Pinjaman Secara Langsung Melalui Aplikasi Mobile

Bagi Anda yang belum punya waktu mengurusi pengajuan pinjaman karena sibuk bekerja atau fokus pada pengembangan usaha kecil, maka dapat memanfaatkan layanan pinjaman online. Proses pengajuan dana bisa secara langsung dari hp selama memiliki jaringan internet, jadi Anda tak perlu meluangkan waktu khusus untuk datang ke tempat seperti pinjaman konvensional.

Persyaratannya mudah dan tidak meminta banyak dokumen pendukung, calon peminjam hanya tinggal mengupload dari aplikasi pinjol.  Akan lebih menghemat waktu bila menggunakan sistem ini.

  1.     Jumlah Plafon Cukup Tinggi dengan Tenor Fleksibel

Pinjaman bisa cair dalam waktu singkat bahkan kurang dari 24 jam setelah pengajuan diterima. Sehingga Anda dapat menutupi segala kebutuhan usaha tanpa menyerahkan jaminan apapun. Penyedia jasa pinjaman online biasanya menawarkan jumlah plafon yang tergolong tinggi, makanya cocok dipakai sebagai modal usaha.

Selain itu, mereka juga memberikan pilihan waktu pengembalian dana cukup panjang, paling singkat 3 bulan dan paling lama 5 tahun. Kebijakan ini tentu memudahkan para pemilik usaha kecil yang terdesak butuh dana cepat cair namun fleksibel untuk waktu pengembaliannya.

  1.     Proses Pencairan Dana Aman dan Langsung ke Rekening

Pinjaman online juga cocok untuk orang-orang yang memiliki kebutuhan darurat karena waktu pencairannya cepat dan langsung dikirim ke rekening peminjam. Kebutuhan Anda bisa segera terpenuhi, kondisi ini berbanding terbalik dengan saat mengajukan pinjaman secara konvensional. Itu karena pihak pinjol tidak meminta syarat rumit, paling hanya peru berkas pribadi seperti KTP, NPWP, dan slip gaji. Asal mampu memenuhi syarat dasarnya, pengajuan pinjaman online Anda akan selalu disetujui.

Sisi Positif Pertumbuhan Industri Pinjaman Online

Cara Menyikapi Pinjaman Online

Kehadiran pinjaman online memang sangat membantu para pemilik usaha kecil. Dalam dua tahun terakhir, popularitas pinjol semakin meningkat terutama setelah pandemi Covid-19. Lantas, bagaimana cara kita menyikapinya? Apakah perlu mengajukan pinjaman online demi memenuhi kebutuhan usaha atau keperluan mendesak lainnya?

Sebenarnya boleh saja kita memanfaatkan kelebihan pinjaman online untuk mengatasi masalah keuangan mendesak yang tak dapat ditunda pembayarannya. Asal digunakan secara bijaksana, bukan untuk memenuhi keinginan yan tak terlalu penting apalagi bersifat konsumtif. Sebagai masyarakat yang cerdas, Anda perlu memahami cara memilih penyedia jasa pinjol yang tepat.

Ini hal penting dan harus dilakukan agar terhindar dari modus penipuan oknum-oknum nakal, apalagi sampai membawa Anda dalam bahaya. Supaya terhindar dari pinjaman online yang merugikan, Anda perlu memilih aplikasi legal dan terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan.

Waspadai Pinjol Ilegal! Nikmati Berbagai Keuntungan Pinjol Legal Terdaftar OJK

Dibalik sisi positif pertumbuhan industri pinjaman online tentu juga terdapat sisi negatif yang disebabkan oleh oknum-oknum pencari keuntungan. Sebut saja mereka pinjol ilegal yang perlu diwaspadai masyarakat agar tidak menjadi korban. Silahkan cek terlebih dahulu keabsahan suatu pinjol sebelum menggunakan layanan nya, apakah sudah berizin atau belum terdaftar OJK.

Seterdesak apapun Anda, bila membutuhkan dana untuk modal usaha maka tetap gunakan layanan dari pinjol legal. Berikut beberapa keuntungan yang akan didapat:

  •       Perlindungan konsumen.
  •       Terbuka dengan informasi bunga dan denda keterlambatan pembayaran.
  •       Mengikuti aturan yang berlaku.
  •       Tidak meneror atau mengintimidasi ketika melakukan penagihan.
  •       Lokasi kantor jelas.
  •       Statusnya sudah berbadan hukum.
  •       Konsumen dapat mengajukan keluhan ke OJK dan AFPI.
  •       Memiliki syarat detail terkait pinjaman dana.
  •       Akses data pribadi hanya pada lokasi, mikrofon, dan kamera pengguna.
  •       Membuat perjanjian tertulis tentang manfaat dan biaya layanan.

Itulah beberapa keuntungan bagi Anda yang memilih pinjol legal. Berhati-hatilah dan lebih teliti ketika hendak memilih pinjaman online untuk kebutuhan usaha. Pastikan penyedia layanan aman, terpercaya, berbadan hukum jelas, serta berizin OJK.